KabarPendidikan.id Terdaftar 5.289
anak yang terdaftar di Program Ruang Pintar yang telah hadir di 132 titik di
Indonesia. Perlu diketahui Ruang Pintar merupakan Program Pemberdayaan
Masyarakat yang dirancang untuk memberikan pembelajaran dan pendampingan bagi
anak usia sekolah. Program ini menggunakan kurikulum yang disusun seasik
bermain dengan pendekatan yang menyenangkan dan mendidik juga dilengkapi dengan
teknologi digital guna meningkatkan kualitas pembelajaran.
PT Permodalan Nasional
Madani (PNM) selaku Penggiat Program Ruang Pintar ingin selalu mewujudkan
keseriusannya dalam mendukung kualitas pendidikan berkualitas.
“Kami
percaya bahwa pendidikan adalah
pondasi utama untuk menciptakan generasi masa depan yang unggul. Melalui Ruang
Pintar, kami ingin memastikan bahwa anak-anak dapat memiliki akses terhadap
pendidikan yang layak, berkualitas, dan relevan dengan perkembangan
zaman,” ucap Arief Mulyadi selaku Direktur Utama PNM Jumat (25/4/2025).
(ANS/DYL)