KabarPendidikan.id - Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA (Uhamka) turut mendukung kegiatan Malam Anugerah Piala H.B. Jassin 2024, Plaza Teater Besar, Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Kamis (3/10).
Kompetisi tersebut mencakup berbagai cabang
perlombaan, mulai dari Pembacaan Puisi Tingkat Nasional hingga Penulisan Cerita
Pendek Internasional, serta Musikalisasi Puisi tingkat SMA/SMK/MA Provinsi DKI
Jakarta serta adanya sesi diskusi dengan menghadirkan narasumber.
Sebanyak 813 peserta mengikuti seleksi awal yang
diadakan secara daring. Setelah melewati tahap penjurian, terpilih 10 finalis
yang berlaga langsung di hadapan dewan juri. Para peserta harus membacakan dua
puisi, satu puisi pilihan pribadi dan satu puisi wajib berjudul Membaca
Tanda-Tanda karya Taufiq Ismail.
Satu diantara narasumber ialah Prof. Prima Gusti
Yanti selaku Kaprodi sekaligus Dosen Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
(PBSI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Uhamka dan dimeriahkan oleh
penampilan Komunitas Vanderwijck Uhamka. Dalam kegiatan ini dihadiri pula oleh
mahasiswa PBSI FKIP Uhamka beserta tamu umum.
Prof. Prima Gusti Yanti selaku Dosen PBSI FKIP
Uhamka menuturkan, pada kegiatan ini menghadirkan banyak perlombaan diantaranya
lomba pembacaan puisi, musikalisasi puisi dan lomba lainnya. Selain itu, ia pun
berkesempatan menjadi narasumber dalam sesi diskusi tentang Sastra Digital.
“Kami berharap para mahasiswa PBSI FKIP Uhamka dapat
termotivasi untuk terus melakukan kreativitas-kreativitas yang berkaitan dengan
bidang sastra. Dan kegiatan ini juga merupakan suatu kesempatan bagi mereka
untuk kenal dengan para sastrawan secara langsung,” tutur Prof Prima.