Bangun Sinergitas Antar Perguruan Tinggi Jakarta, Uhamka Jadi Tuan Rumah Workshop LLDIKTI

Rabu, 31 Juli 2024 | 10:58 WIB Last Updated 2024-07-31T03:58:15Z

KabarPendidikan.id Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA (Uhamka) menjadi tuan rumah dari penyelenggaraan kegiatan Workshop Penguatan Kerja Sama Bagi Perguruan Tinggi di Lingkungan LLDIKTI Wilayah III Jakarta yang dilaksanakan di Aula Ahmad Dahlan, Lantai 6, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Uhamka, Rabu (31/7).


Workshop ini merupakan bentuk penguatan integrasi dan sinergitas antar perguruan tinggi yang berada di bawah naungan LLDIKTI Wilayah III dimana FKIP Uhamka menjadi tuan rumah dalam penyelenggaraan kegiatan yang diselenggarakan secara luring dan daring via Zoom Meeting.


Workshop dihadiri oleh Desvian Bandarsyah selaku Wakil Rektor II Uhamka, Prof. Toni Toharuddin selaku Kepala LLDIKTI Wilayah III, Firman Hidayat selaku Narasumber dari Sub Koordinat Kerja Sama Setditjen Diktiristek, Yulita Priyoningsih selaku Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan Ditjen Diktiristek, dan jajaran pimpinan Uhamka dan dari universitas-universitas yang berada di wilayah III LLDKITI yang hadir sebagai partisipan kegiatan.
Dalam keterangannya mewakili Rektor Uhamka, Desvian menyatakan perguruan tinggi membutuhkan konsep interdependensi dalam membangun pendidikan yang unggul dan berintegritas. Ia juga mendorong agar seluruh perguruan tinggi dapat melakukan kolaborasi yang bermanfaat bagi dunia pendidikan hingga masyarakat. 


"Terimakasih kepada LLDIKTI Wilayah III telah mempercayakan Uhamka sebagai tuan rumah dalam pelaksanaan Workshop Penguatan Kerjasama hari ini. Mari kita kuatkan kolaborasi melalui pertukaran mahasiswa, riset, pengembangan keilmuan, hingga konsep filantropi yang juga dapat bermanfaat bagi seluruh aspek masyarakat," ungkap Desvian.


Selanjutnya, Prof. Toni Toharuddin dalam sambutannya melalui Zoom Meeting menyampaikan bahwa workshop ini merupakan bentuk penguatan kerja sama antara perguruan tinggi yang berada di bawah naungan LLDIKTI Wilayah III dalam menciptakan inovasi untuk kemajuan universitas.


"Acara ini memiliki tujuan untuk memperkuat kerja sama antar perguruan tinggi di wilayah III yang berjumlah 264 untuk menguatkan satu sama lain. Saling memperkuat melalui berbagi ilmu untuk dipraktikan dalam membangu sinergi positif antar institusi di wilayah III," ucap Prof. Toni.


Selain itu, Prof. Toni juga menyampaikan apresiasinya kepada Uhamka sebagai tuan rumah workshop dan harapannya melalui kegiatan ini dalam berbagi ilmu melalui diskusi forum dalam meningkatkan kualitas institusi.


"Terima kasih kepada Uhamka yang telah bersedia menjadi tuan rumah dalam kegiatan workshop ini. Kami berharap melalui workshop ini, kita dapat berbagi peran, pengalaman, pengetahuan dan ide inovatif dalan mengembangkan kerja sama yang produkti untuk kemajuan Institusi kita kedepannya," pungkas Prof. Toni.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bangun Sinergitas Antar Perguruan Tinggi Jakarta, Uhamka Jadi Tuan Rumah Workshop LLDIKTI

Trending Now

Iklan

iklan