Eratkan Persahabatan Mahasiswa Uhamka dengan UUM melalui Turnamen E-sport

Jumat, 25 Agustus 2023 | 14:55 WIB Last Updated 2023-08-25T07:55:58Z


KabarPendidikan.id
- Fakultas Teknologi Industri dan Informatika (FTII) Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA (Uhamka) mengadakan turnamen Mobile Legend persahabatan dengan Universiti Utara Malaysia di Gedung FTII Uhamka Lantai IV, Kamis (24/8).

 

Acara ini diikuti oleh 5 orang mahasiswa Uhamka dan 5 orang mahasiswa UUM dengan sangat antusias dari masing-masing tim serta penonton di tempat.

 

Wafi Nazrin selaku Mahasiswa UUM prodi Bachelor of Event Management tahun kedua mengungkapkan bahwa turnamen Mobile Legend ini merupakan kegiatan yang menarik. Menurutnya E-Sport merupakan suatu hal yang melekat pada remaja masa kini dan merupakan langkah yang cocok untuk menjalin kedekatan antara mahasiswa UUM dan Uhamka.

 

“Melalui turnamen persahabatan ini mahasiswa UUM dan Uhamka dapat menjalin kedekatan interaksi karena game ini merupakan hal yang melekat pada remaja masa kini. Saya juga sangat senang Uhamka sangat menyambut kami dengan baik dengan fasilitas-fasilitas yang diberikan,” ucap Wafi.

 

Di lain pihak, Irgieawan Rahmat Azhar selaku mahasiswa prodi teknik informatika FTII Uhamka semester 5 menanggapi adaya turnamen e-sport ini merupakan kegiatan yang menyenangkan karena dapat bertanding dengan Negara yang berbeda, yaitu Malaysia.

 

“Pasti kita ada rasa bangga ketika memenangkan game nya, meskipun hanya untuk seru-seruan dan mengakrabkan diri. Semoga juga ketika sudah terjalin hubungan mungkin dari mahasiswa Uhamka atau khusus nya mahasiswa FTII Uhamka bisa melakukan kunjungan balik ke UUM,” ujar Irgi.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Eratkan Persahabatan Mahasiswa Uhamka dengan UUM melalui Turnamen E-sport

Trending Now

Iklan

iklan