Pengelolaan Keuangan dalam Era Digital

Minggu, 19 Maret 2023 | 09:13 WIB Last Updated 2023-03-19T02:13:00Z

 


 


Oleh : Fariz Al Fairus

Mahasiswa FEB UHAMKA



Di era digital saat ini kita harus pandai dalam mengelola keuangan. Pengelolaan keuangan atau manajemen keuangan ialah suatu perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, pengendalian kegiatan keuangan seperti pengadaan dan pemanfaatan uang. Dalam era saat ini sangatlah sulit untuk mengelola keuangan, dikarenakan banuyak sekali pengeluaran dibandingkan pemasukan untuk pengelolaan keuangan tersebut.


Bila kita melihat di era sekarang ini dengan perkembangan teknologi sangat cepat, mungkin membuat kita menjadi sulit menahan diri untuk mengikuti kemauan apa yang terjadi diera saat ini. Karena memang tidak mudah untuk masalah mengelola keuangan ini, Pasalnya di fase remaja ini masih banyak remaja yang kurang paham pentingnya mengelola/mengatur keuangan.


Jadi kita harus mengelola keuangan sebaik-baiknya. Yaitu dengan cara menghemat uang, membuat laporan keuangan dengan meliputi pemasukan dan pengeluaran di era saat ini , Kita juga harus bisa memanfaatkan media sosial sebagai promotor daya tarik untuk mendapatkan penghasilan. Kita juga bisa melakukan Investasi melalu banyak aplkasi yang dilindungi dan diawasi oleh ojk, seperti dana, bibit ,ajaib. Dengan menghemat uang bisa membawa kita ke hidup yang sederhana saja tidak berlebihan apalagi kekurangan 


Oleh karena itu, sadarilah diri kita sendiri dalam mengelola keuangan di era digital saat, bagaimana kita memikirkan dimasa depan dimana kita membutuhkan uang untuk berkelangsungan hidup dan tidak lupa juga untuk selalu melakukan sedekah, karena apa yang kita sedekahkan pasti dilipat gandakan oleh allah.


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pengelolaan Keuangan dalam Era Digital

Trending Now

Iklan

iklan