Tim Prodi D4 Analis Kesehatan FFS Uhamka Melakukan Pelatihan Pemeriksaan Asam Urat dan Glukosa Darah pada Warga PCM Cipayung

Jumat, 10 Februari 2023 | 13:34 WIB Last Updated 2023-02-10T07:38:56Z


KabarPendidikan.id
- Tim pengabdian masyarakat program studi Analis Kesehatan Fakultas Fasmasi dan Sains Universitas Muhammadiyah Prof DR HAMKA (FFS Uhamka) bersama Lembaga Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat (LPPM Uhamka) melakukan Pelatihan Pemeriksan Asam Urat dan Diabetes pada Warga PCM Cipayung dalam Upaya Peningkatan Pengetahuan dan Kesehatan terhadap Penyakit Rematik dan Diabetes, yang bertempat di Kampung Kramat RT 05/RW 04, Kelurahan Setu, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.

 

Kegiatan ini turut diikuti oleh Fatimah Nisma selaku ketua tim sekaligus dosen FFS Uhamka, Adia Putra Wirman selaku dosen FFS Uhamka, Meri Suzana selaku dosen FFS Uhamka, dan masyarakat Cipayung Jakarta Timur.

 

Fatimah Nisma selaku ketua tim sekaligus dosen FFS Uhamka mengatakan bahwa tujuan pengabdian ini mengedukasi masyarakat Cipayung khususnya warga Muhammadiyah untuk memahami masalah kesehatan terutama penyakit asam urat dan diabetes militus dan pemeriksaan kadar asam urat dan kadar gula darah warga PCM Cipayung.

 

“Kami telah melakukan pelatihan pemeriksaan kadar asam urat dan kadar gula dengan metode POCT bagi masyarakat yang mempunyai penyakit tersebutdi wilayah Cipayung Jakarta Timur,” tutur Fatimah.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Tim Prodi D4 Analis Kesehatan FFS Uhamka Melakukan Pelatihan Pemeriksaan Asam Urat dan Glukosa Darah pada Warga PCM Cipayung

Trending Now

Iklan

iklan