Bantuan PT KSI dan Grup dalam bidang pendidikan merupakan implementasi dari program TJSL berkelanjutan PT Krakatau Steel (Persero) Tbk. serta wujud dari kepedulian perusahaan untuk mendukung peningkatan sarana dan prasarana pendidikan di Kota Cilegon.
Hal tersebut diungkapkan oleh Maulana Jusuf, Corporate Secretary Vice President PT KSI dalam sambutannya pada kegiatan penyerahan simbolis bantuan Renovasi Kelas dan Kebutuhan Meubelair SDN 12 Kota Cilegon di Jombang, Kamis (10/10).
Ia juga mengatakan, PT KSI dan Grup sebagai subholding dari PT Krakatau Steel (Persero) Tbk. memiliki perhatian atas isu yang berkaitan dengan peningkatan kualitas pendidikan bagi masyarakat sekitar perusahaan.
"PT KSI dan Grup memiliki perhatian khusus atas isu-isu pendidikan yang berkembang di sekitar perusahan dan terus komitmen untuk memberikan dukungan bagi pengembangan sarana dan prasarana pendidikan terutama di Kota Cilegon," tutur Maulana.
Penyaluran bantuan yang dilaksanakan oleh PT KSI dan Grup di SDN 12 Kota Cilegon mendapatkan apresiasi dari Pemerintahan Kota Cilegon yang diwakili oleh Heni Anita Susila selaku Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Cilegon.
Dirinya mengucapkan terima kasih atas nama pemerintahan Kota Cilegon kepada PT KSI dan Grup yang telah peduli dan turut memperhatikan dunia pendidikan di Kota Cilegon.
DYL_RPH