Efektivitas Pembelajaran Online

Jumat, 02 Juli 2021 | 08:02 WIB Last Updated 2021-07-02T01:02:00Z

 

Karya Indah Syafrina Lubis

Mahasiswa FKIP Uhamka

Pada pertengahan Maret 2020, semua aktivitas yang harus di kerjakan di luar dialihkan menjadi di rumah masing-masing karena adanya PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) yang membuat semua kegiatan dialihkan menjadi kegiatan yang dilakukan di rumah termasuk kegiatan belajar dan mengajar. Kegiatan PSBB tersebut di maksudkan untuk memutuskan rantai penyebaran virus corona atau biasa di sebut covid-19. Namun, ada banyak orang yang tidak menyukai kegiatan belajar dan mengajar dari rumah karena banyak yang menduga hal ini tidak seefektif pembelajaran secara langsung atau tatap muka. Ada beberapa kelebihan yang membuat pembelajaran online menjadi lebih unggul atau efektif dibanding pembelajaran tatap muka.


Penghematan waktu adalah salah satu bentuk keefektifan dari pembelajaran online, sebab dari pembelajaran online kita dapat menghemat waktu karena kita tidak perlu berangkat ke tempat kita belajar entah itu sekolah atau kampus. Belajar online juga mempunyai waktu yang fleksibel karena kita bisa menentukan sendiri jadwal belajar kita tanpa perlu repot pergi ke luar rumah untuk belajar bersama teman ataupun pergi ke tempat les konvensional.


Ramah lingukungan juga merupakan salah satu bentuk keunggulan dalam pembelajaran online karena dengan kurang nya mobilitas, maka secara tidak langsung kita sudah mengurangi polusi yang ditimbulkan oleh kendaraan bermotor baik kendaraan pribadi maupun kendaraan umum seperti angkutan umun, busway, kereta listrik dan lain-lain.


Berikutnya adalah mudah di dokumentasi. Dengan adanya pembelajaran online, seluruh peserta didik tidak perlu repot untuk mencatat semua materi yang di berikan oleh guru ataupun dosen. Karena kebanyakan guru atau dosen memberikan materi pembelajaran yang sudah di buat secara rangkuman sehingga peserta didik hanya perlu menyimpan file yang dibuat oleh guru atau dosen. Jika dosen atau guru tidak memberikan file yang secara rangkuman, para peserta didik baik murid sekolah ataupun mahasiswa bisa dengan mudah merekam suara guru atau dosen menggunakan voice recorder atau perekam suara dan para peserta didik dengan mudah mendengar kembali percakapan dosen atau guru pada saat ingin belajar.


Jadi intinya, walaupun ada banyak kekurangan dalam pembelajran online, disitu ada sisi positif yang bisa menjadi suatu keunggulan yang dimiliki pembelajaran online. Seperti mengenai waktu yang cenderung fleksibel, para peserta didik bisa dengan mudah mengatur jadwal self learning tanpa harus pergi ke tempat les konvensional. Lalu ada sisi ramah lingkungan yang mana tidak perlu pergi ke tempat belajar baik sekolah atau kampus menggunakan kendaraan bermotor. Yang terakhir adalah mudah di dokumentasi, para peserta didik bisa dengan mudah memotret layer gadget mereka pada saat ada materi yang penting untuk di pelajari kembali di rumah tanpa harus mencatat nya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Efektivitas Pembelajaran Online

Trending Now

Iklan

iklan