Nadiem Makarim; Optimis Karya Anak Bangsa Luar Biasa

Jumat, 06 November 2020 | 07:27 WIB Last Updated 2020-11-06T00:27:00Z


Kabarpendidikan.id
Selama masa pandemi Covid-19 melanda dunia, diantaranya Indonesia terdapat banyak inovasi yang telah dihasilkan oleh warga pendidikan Indonesia. Seperti pembuatan masker, alat perlindungan diri (APD), ventilator hingga mengupayakan pembuatan vaksin. 


“Semangat mahasiswa di bidang vokasi itu hebat sekali, jumlah peralatan kesehatan, masker, hand sanitizer, baik sampai level SMK itu benar-benar membuat saya sangat optimis bahwa kreativitas anak-anak Indonesia itu luar biasa,” terang Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim dalam webinar Indonesia Belajar Dari Rumah: Daring Hingga Luring, Kamis (5/11).


Namun amat disayangkan, kreativitas anak bangsa telat mendapatkan atensi dan apresiasi publik yang sebelumnya sistem Pendidikan Indonesia terpusatkan pada nilai tanpa memperhatikan pentingnya inovasi dan kreativitas. Hal tersebut sangat disesalkan oleh Nadiem terhadap sistem pendidikan nasional.


Padahal menurutnya, paling utama dimasa mendatang ialah inovasi dan juga kreativitas dari setiap sumber daya manusia yang ada, tidak hanya berpatokan pada nilai saja, yang mana hal tersebut juga senada dengan harapan Joko Widodo yang terus mengupayakan peningkatan kualitas SDM.   


“Kadang sistem kita tidak mengapresiasi kreativitas, lebih mengapresiasi kemampuan kognitif saja atau dapat nilai tinggi saja, tapi tidak melihat potensi produktivitas dan kreativitas yang sebenarnya itu jauh lebih penting di dunia masa depan kita,” ujarnya.


Selain itu, Nadiem memberi apresiasi kepada mahasiswa aktif terlibat menjadi relawan guna membantu dan mengedukasi mengenai pencegahan Covid-19.


Selain itu, mahasiswa juga ikut turun tangan menjadi relawan dalam membantu mengedukasi serta pencegahan Covid-19 yang menurutnya aktivitas masif semacam ini patut dibanggakan.


“Luar biasa kita belum pernah melihat jumlah relawan yang membantu penanganan krisis kesehatan ini, bukan hanya di fakultas kesehatan, tapi di berbagai macam fakultas, anak-anak mahasiswa turun tangan membantu berbagai macam inovasi.” Imbuhnya .


Nadiem juga berpesan kepada para dosen agar mengajak anak didiknya untuk belajar berdasarkan proyek yang dikerjakan di lapangan. Hal ini, menurutnya sesuai dengan spirit Kampus Merdeka.


“Kami juga melihat berbagai macam dosen yang mengerahkan mahasiswanya untuk melakukan beragam proyek, ini merupakan suatu kemerdekaan lebih banyak fleksibilitas, tidak melihat birokrasi, melihat ada situasi krisis, jadi apa yang harus dilakukan untuk memastikan pembelajaran masih terjadi dan inovasi terus terjadi. Mereka lebih merdeka,” tutupnya. (LBM)

M
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Nadiem Makarim; Optimis Karya Anak Bangsa Luar Biasa

Trending Now

Iklan

iklan