Konferensi Internasional Agama dan Pendidikan Ke-2 untuk Tingkatkan Daya Saing Kemenag

Rabu, 11 November 2020 | 17:33 WIB Last Updated 2020-11-11T13:36:26Z


Kabarpendidikan.id
Untuk terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan daya saing dalam menghadapi setiap tantangan yang hadir Kementerian Agama tingkatkan kerjasama dengan berbagai pihak.

 

Bekerjasama dengan International Institute for Advanced Science and Technology (IIAST), Menteri Agama Fachrul Razi membuka The 2nd International Conference on Religion and Education (The 2nd INCRE) atau Konferensi Internasional Agama dan Pendidikan ke-2 yang diinisiasi Badan Litbang dan Diklat Kemenag. Kegiatan ini merupakan  pertemuan ilmiah yang dihadiri para akademisi dan peneliti dari seluruh belahan dunia. 

 

Pada kesempatan tersebut Menteri Agama, Fachrul Razi Menyampaikan kegiatan ini dapat memperkaya refernsi dan inter-relasi disiplin ilmu.

“ Ini bentuk publiksi ilmiah internasional yang mampu menambah kekayaan literasi yang akhirnya memperkaya referensi bagi dunia ilmu pengetahuan, maupun untuk pengambilan kebijakan di bidang pendidikan, atau agama, atau inter-relasi keduanya,” kata Menag Fachrul.

 

Selain bekerja sama dengan IIAST, Balitbang Kemenag juga menggandeng dua perguruan tinggi utama dari dua negara ASEAN, yaitu International Islamic University of Malaysia/IIUM (Malaysia), dan Universitas Islam Sultan Syarif Ali/UNISSA (Bruney Darussalam).

 

Kepala Badan Litbang dan Diklat (Kaban) Achmad Gunaryo mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mempertemukan para akademisi dan peneliti di bidang agama dan pendidikan dari berbagai negara, baik ASEAN dan internasional dalam melihat dinamika agama dan Pendidikan di masa Pandemi Covid 19.

 

“Tujuan selanjutnya, guna menghasilkan berbagai pemikiran subtantif maupun kebijakan alternatif dalam layanan pendidikan agama dan keagamaan serta pembelajaran digital di era pandemi,” ujar Kaban Gunaryo. (FH)

 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Konferensi Internasional Agama dan Pendidikan Ke-2 untuk Tingkatkan Daya Saing Kemenag

Trending Now

Iklan

iklan